Radigfamedia.online, Hulu Sungai Tengah - Muhammad Ainul Huda, warga Matang Ginalun, menunjukkan kepeduliannya terhadap Dunia pendidikan anak-anak di SDN Matang Ginalun. Menghadapi masalah genangan air di jalan masuk sekolah saat musim hujan, Ainul Huda mengambil inisiatif untuk memperbaiki kondisi tersebut.
Potret Muhammad Ainul Huda Sedang Melakukan Pembersihan - Foto Radigfa Media |
Berdasarkan informasi di lapangan genangan air tersebut disebabkan oleh permasalahan drainase yang menyebabkan air tidak dapat mengalir dengan baik.
Saat di wawancara pada Rabu (31/01/2024) Ainul Huda menyatakan, "Saya melakukan ini karena rasa keprihatinan dan Kepedulian melihat anak-anak sekolah melintasi jalan masuk yang tergenang air saat musim hujan. Mereka bahkan melepas sepatu, jadi saya berinisiatif untuk memperbaiki drainase."
Pekerjaan drainase ini melibatkan pekerjaan manual Sepanjang 20 meter dan penggunaan alat berat sepanjang 50 meter. Ainul Huda menjelaskan bahwa biaya pekerjaan ini didapatkan dari kontribusi kenalan dan donatur yang ikhlas membantu. Untuk konsumsi, mereka mendapat dukungan dari Dewan Guru SDN Matang Ginalun. Saya Ucapkan Banyak - Banyak Terima Kasih atas Kepedulian baik para donatur dan dewan guru pungkas Muhammad Ainul Huda.
Sertu Sholikhin, yang ikut serta dalam kegiatan tersebut di lokasi menyampaikan harapannya, "Semoga apa yang kita lakukan ini bermanfaat untuk masyarakat Matang Ginalun dan sekitarnya." Inisiatif Muhammad Ainul Huda menjadi contoh nyata kepedulian masyarakat terhadap pendidikan dan lingkungan di daerah mereka.
(Reporter : Hendra Ansari)