Radigfa Media

Seru Banget !!! Young Entrepreneur : Dedikasi Himpunan Mahasiswa Manajemen Sari Mulia Kembangkan Wirausahawan Muda

Acara seminar entrepreneur himpunan mahasiswa manejemen Sari Mulia - Foto Radigfa Media

Radigfamedia.online, Banjarmasin - Acara seminar Entrepreneur dan lomba stand bazar makanan dan minuman sukses digelar oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Sari Mulia (HMM) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada hari Rabu, tanggal 28 Februari 2024. Acara tersebut berlangsung sangat meriah di kampus Sari Mulia dengan puncaknya adalah penampilan mahasiswa baru dalam unjuk bakat di atas panggung. Tentu saja dengan adanya hal tersebut semangat dan antusiasme seperti itu memang begitu menggembirakan. Acara "Young Entrepreneur" yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Manajemen Sari Mulia ini memang dirancang dengan baik untuk memberikan inspirasi dan wawasan yang berharga bagi para peserta. Seminar "Young Entrepreneur" tersebut dipandu oleh Muhammad Anwari Firdaus dan Ellen Herlina, S.Si MM. yang menyajikan wawasan dan kisah inspiratif dalam dunia kewirausahaan dan memberikan pandangan yang berharga bagi para peserta yang hadir. Sementara itu juga dilain sisi lomba stand bazar makanan dan minuman menampilkan beragam inovasi dari para peserta, menciptakan atmosfer yang dinamis dan memikat. Inisiatif seperti ini menunjukkan komitmen HMM Sari Mulia dalam membuka peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan bakat dan minat mereka dalam kewirausahaan, serta memperkuat komunitas di lingkungan kampus. Tujuan utama dari acara "Young Entrepreneur" ini adalah untuk memberikan pemahaman, strategi, dan inspirasi bagi individu yang ingin memulai usaha mereka sendiri. Hal ini dikemukakan oleh Resti selaku ketua pelaksana acara tersebut. Dengan adanya acara ini, diharapkan mereka yang memiliki keinginan untuk berwirausaha dapat memperoleh pengetahuan yang cukup, serta rasa percaya diri yang memadai untuk melangkah ke dunia usaha tanpa merasa malu. Selain memberikan pengetahuan, acara ini juga memberikan kesempatan bagi peserta untuk mendapatkan sertifikat pelatihan, yang dapat menjadi nilai tambah dalam pengembangan karir mereka di masa depan. Tak hanya terbatas untuk mahasiswa Sari Mulia, acara ini juga terbuka untuk umum, termasuk para pedagang UMKM lainnya. Bahkan, sekolah-sekolah menengah ke atas pun diundang untuk ikut serta dalam acara ini. Hal ini menunjukkan bahwa semangat kewirausahaan tidak mengenal batasan, dan semua pihak diharapkan dapat merasakan manfaat dari kegiatan ini dalam mengembangkan potensi dan bakat mereka dalam dunia bisnis


Suasana acara entrepreneur dan diiringi dangan competisi stand bazer food dan drink - Foto Radigfa Media

Di acara lomba tersebut, banyak stand bazar bermunculan, menawarkan beragam minuman segar, jajanan lezat seperti pisang coklat, dan hidangan istimewa seperti nasi bakar, serta berbagai macam yang lainnya. 

Resti, selaku ketua pelaksana, merasa sangat senang melihat antusiasme peserta bazar yang begitu tinggi. 

"Kehadiran peserta yang begitu antusias ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para anak muda yang kadang merasa enggan untuk memulai usaha sendiri'' Ungkap Riska.

Lebih lanjut pihaknya juga mengharapkan para peserta dapat meneladani bahwa menjadi seorang wirausaha adalah sesuatu yang membanggakan dan tidak ada alasan untuk merasa malu.
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak