Radigfa Media

Wamen ATR/Waka BPN Raja Juli Antoni Mengenakan Baju Adat Betawi dalam Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN

Radigfamedia.online, IKN – Sabtu, 17 Agustus 2024 – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN) sekaligus Pelaksana Tugas (Plt.) Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Raja Juli Antoni, tampak mengenakan baju adat Betawi saat menghadiri upacara kemerdekaan yang berlangsung di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Wamen ATR/Waka BPN Raja Juli Antoni Mengenakan Baju Adat Betawi dalam Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN - Foto Humas

Raja Juli Antoni menjelaskan bahwa pemilihan baju adat Betawi pada upacara ini adalah bentuk penghargaan dan terima kasih kepada Jakarta. 

"Hari ini saya mengenakan adat Betawi sebagai simbol penghormatan kepada Jakarta yang telah memberikan kontribusi besar bagi bangsa ini. Upacara ini merupakan momen transisi, yang mengingatkan kita untuk tidak melupakan Jakarta meski kita menyambut era baru di Nusantara," ungkap Raja Juli Antoni dalam wawancaranya dengan awak media.

Ini merupakan upacara pertama yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Istana Negara IKN, menandai tonggak sejarah baru bagi perayaan kemerdekaan di ibu kota negara yang baru. Raja Juli Antoni juga mengungkapkan rasa syukurnya atas pelaksanaan upacara yang berjalan dengan lancar. 

"Alhamdulillah, upacara hari ini berlangsung dengan penuh khidmat. Udara yang sejuk dan suasana yang penuh haru semakin memperkaya makna peringatan kemerdekaan ini," tambahnya.

Upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI yang mengusung tema “Indonesia Maju, Nusantara Baru” diselenggarakan secara hybrid. Presiden Joko Widodo dan Presiden Terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto, hadir di IKN, sementara Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Wakil Presiden Terpilih, Gibran Rakabuming Raka, memimpin upacara di Jakarta.

Raja Juli Antoni dihadiri oleh Wakil Pembina IKAWATI ATR/BPN, Nurlaili Raja Juli Antoni. Ia berharap agar seluruh rangkaian acara berlangsung dengan lancar dan memberikan makna mendalam bagi seluruh rakyat Indonesia.

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak